Kedatangan seorang tamu special satu hari sebelum merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 Tahun, SLC Marketing menggelar sebuah kolaborasi dengan media bisnis ternama asal Kota Mojokerto, Kabar Terdepan. Andy Yuwono sebagai founder & direktur Kabar Terdepan, berbagi kisah inspiratif tentang bagaimana ia membangun media ini dari nol dan mempertahankan integritasnya hingga kini kian dikenal masyarakat.
Dalam live yang disiarkan dari channel Instagram Kabar Terdepan dan juga Tiktok dari SLC Marketing pada 16 Agustus 2024 tepat pukul 10.30 WIB, Dr. Sandy Wahyudi selaku Direktur SLC Marketing mengawali dengan sebuah pertanyaan untuk Bapak Andy Yuwono tentang bagaimana Kabar Terdepan dibentuk pertama kali dan bagaimana kisah beliau yang membangun perusahaan yang mulai berdiri tahun lalu namun dengan luar biasa cepat bertumbuh untuk menjadi Platform yang dipercaya banyak orang sebagai Media netral dengan tagline mereka “Terdepan Kabarkan Kebenaran”.
Memulai karir pada tahun 2014, Pak Andy sejak awal memang telah jatuh cinta dengan dunia Jurnalistik dan Pers, walaupun dalam perjalanannya banyak pekerjaan yang ia coba jajaki dan tekuni. Namun seiring berjalannya waktu pada akhirnya beliau memantapkan hati untuk meninggalkan semuanya dan fokus hanya pada Jurnalistik yang telah digelutinya sejak lama. “Kita tidak pernah bisa fokus pada banyak hal dalam hidup”, beliau menegaskan dalam live-nya. Perjalanan Kabar Terdepan sebagai media dimulai pada 16 Juni 2023 dengan memegang teguh prinsip yang dipegang dengan tidak menambah atau mengurangi fakta di lapangan, hingga pada bulan Oktober di tahun yang sama, Kabar Terdepan berhasil terverifikasi oleh Dewan Pers sebagai bukti kredibilitas dari Media yang lahir di Mojokerto ini.
Pak Andy menyebutkan jika faktor utama penyebab Kabar Terdepan bisa berhasil & berada pada titik ini adalah karena komitmen & tanggung jawab yang tidak pernah dilepas sebagai Pers untuk mengabarkan informasi dengan akurat walaupun sebagai konsekuensinya memang tidak akan mendapatkan keuntungan dalam waktu yang cepat. “Idola saya adalah ayah saya sendiri dimana beliau selalu mengajarkan untuk selalu memberikan nilai yang baik bagi orang lain dan menghidupi hidup kita dalam kebenaran, itu yang saya bawa dalam perusahaan saya untuk tetap menegakkan integritas tim kami dalam bekerja, walaupun memang bukan hal yang mudah”, Pak Andy dengan tersenyum menambahkan.
Memiliki mimpi yang besar, Andy Yuwono memiliki harapan bahwa Kabar Terdepan bisa menjadi One-Stop Media di Jawa Timur, dimulai dari Mojokerto dan sebagai Media Online, nantinya akan memperlengkapi diri dengan memberikan Platform tidak hanya dalam bentuk Media Online namun juga Radio dan Televisi. Terkait hal ini, ia memberikan pendapatnya bahwa bukan saatnya kita membangun sesuatu dengan kekuatan kita sendiri, berkolaborasi merupakan cara satu-satunya untuk menggabungkan kekuatan dan bekerja membangun mimpi membantu masyarakat menjadi lebih melek dan kritis terhadap informasi yang diberikan.
Kolaborasi Live SLC Marketing dan juga Kabar Terdepan kali ini ditutup dengan statement dari Dr. Sandy Wahyudi sebagai Direktur SLC Marketing Inc. dan Andy Yuwono sebagai Direktur Kabar Terdepan bahwa akan ada kolaborasi lanjutan yang luar biasa namun untuk saat ini belum bisa dibocorkan kepada penonton. Andy Yuwono berpesan kepada para penonton, pebisnis muda yang tengah berjuang saat ini untuk tetap berinovasi dalam bentuk apapun dan jangan pernah menyerah dalam kondisi apapun dalam hidup kita.
#konsultanmarketing #kabarterdepan #slcmarketinginc #mediaonline #konsultan #b2b #membantu #melekmedia #bisnis #bisniskeluarga #andyyuwono #sandywahyudi #surabaya #mojokerto #bisnismuda #radio #televisi #inovasi #kolaborasi #konsultanbisnis #bisnismedia