
Malang, 14 Januari 2025 – Di tengah persaingan pasar yang semakin ketat, SKA Group Indonesia terus mengambil langkah progresif dengan menyelenggarakan pelatihan bertajuk “Breakthrough to the Next Level.” Pelatihan ini dirancang untuk memperkuat kemampuan tim sales dalam menciptakan peluang baru dan menghadapi tantangan bisnis masa kini dan kedepannya. Acara ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 13 hingga 14 Januari 2025 di Whiz Prime Hotel, Malang, dan dihadiri oleh seluruh tim sales SKA Group Indonesia serta Pak Erick Lumi selaku CEO dan Pak Suparjoko Tricahyono Adi selaku Head Operation Manager SKA Group Indonesia.
Pelatihan ini difasilitasi oleh Dr. Sandy Wahyudi (DSW), CEO SLC Marketing, seorang ahli di bidang penjualan dan pemasaran yang membekali peserta dengan wawasan strategis dan keterampilan praktis untuk mencapai target yang lebih tinggi. Tema “Breakthrough to the Next Level” mencerminkan komitmen SKA Group Indonesia untuk tidak sekadar berusaha menuju suatu titik, tetapi melakukan terobosan besar yang dapat mengubah lanskap industri. Dengan semangat untuk menjadi pionir dalam industrinya, SKA tidak hanya ingin bersaing, tetapi juga menciptakan standar baru.
Highlight Pelatihan:
- Memahami Potensi Pasar
Peserta diajak mendalami analisis pasar untuk mengidentifikasi apa yang membedakan SKA dengan kompetitor lain serta peluang dan tren yang dapat dimanfaatkan guna memperluas cakupan bisnis. - Strategi Penjualan Efektif
Fokus pada teknik menjual berbasis kebutuhan pelanggan, menciptakan penawaran yang menarik, dan pendekatan yang tepat untuk setiap tipe konsumen. - Studi Kasus dan Simulasi Penjualan
Peserta melakukan praktik langsung melalui simulasi penjualan dan pembahasan studi kasus untuk meningkatkan kepercayaan diri dalam menghadapi pelanggan. - Pencapaian Target dan Manajemen Kinerja
Sesi ini memberikan wawasan tentang berbagai teknik closing dalam menghadapi pelanggan B2B, termasuk strategi evaluasi kinerja untuk mencapai target secara konsisten. - Service Excellent
Menitikberatkan pada pentingnya menciptakan hubungan jangka panjang dengan pelanggan melalui pelayanan yang profesional, responsif, dan empatik. Peserta juga dilatih untuk memposisikan pelanggan sebagai mitra strategis dalam setiap proses penjualan. - Manfaat Digital Marketing
Peserta mempelajari pentingnya branding diri melalui media sosial untuk meningkatkan penjualan dan awareness publik terhadap produk-produk yang mereka tawarkan. Sesi ini juga menyoroti bagaimana memanfaatkan platform digital untuk membangun engagement yang lebih kuat dengan pelanggan.
Pesan Utama:
Pelatihan ini memberikan peserta fondasi yang kokoh untuk meningkatkan kinerja dan memperkuat daya saing SKA Group Indonesia di pasar yang semakin kompetitif. Diharapkan, setiap peserta mampu menerapkan ilmu dan keterampilan yang diperoleh untuk menciptakan dampak positif bagi perusahaan. “Semoga dengan pelatihan ini para peserta dapat meng-upgrade diri dan maju ke level berikutnya sehingga bisa seperti tema pelatihan ini Breakthrough to the Next Level,” ujar Pak Erick Lumi selaku CEO dari SKA Group Indonesia.
Detail Acara:
Tanggal: 13-14 Januari 2025 Lokasi: Whiz Prime Hotel, Malang, Jawa Timur
Dengan semangat dan bekal dari pelatihan ini, SKA Group Indonesia yakin dapat membawa layanan dan solusi bisnis ke tingkat yang lebih tinggi di tahun 2025 dan seterusnya.